Teknologi

Penyebab HP Cepat Panas dan Cara Mengatasinya Sebelum Terlambat!

Apakah yang menjadi penyebab HP cepat panas dan cara mengatasinya bagaimana ya? Seringkali disadari bahwa HP sangat cepat panas. Bahkan kadang penggunaannya pun masih baru saja. Baru beberapa menit digunakan udah panas aja tuh HP.

Hal tersebut tentunya sangat mengganggu dan dikhawatirkan nantinya HP akan cepat rusak terutama pada bagian baterai. Lantas apa sih penyebabnya? Terus bagaimana cara mengatasinya? Berikut akan diberikan penjelasan terkait permasalahan yang seringkali terjadi pada HP:

Penyebab HP Cepat Panas

Seiring berkembangnya zaman, HP menjadi salah satu alat kebutuhan manusia yang penting seperti halnya kebutuhan primer. Dengan HP, siapapun dapat menemukan update berita terbaru, nonton, bermain game, hingga menjalin interaksi dengan orang yang jauh sekalipun.

Namun terkadang beberapa orang enggan untuk bermain HP dikarenakan HP yang digunakan tersebut cepat panas. Beberapa orang menyadari, mungkin karena penggunaannya yang terlalu lama. Namun ternyata, masih ada penyebab lainnya. Apa saja? Simak penjelasannya berikut:

1. Faktor Baterai

Penyebab pertama yang menjadikan HP cepat panas adalah berasal dari baterainya itu sendiri. Biasanya, baterai yang digunakan pada ponsel adalah baterai lithium-ion yang mana memiliki tenaga super kuat. Oleh karenanya membuat kekuatan baterai cepat panas.

Apabila baterai sudah terlalu panas tapi masih digunakan, dikhawatirkan akan merusak HP nya, bisa saja dengan meledak atau lainnya. Selain itu, baterai cepat panas tersebut juga bisa disebabkan oleh umur HP yang mungkin sudah tua.

Dengan adanya penuaan pada usia baterai, maka daya yang dihasilkan oleh baterai tersebut akan cepat menurun dan membuat HP panas. Maka perlu untuk selalu berhati-hati ketika menggunakan HP, bisa jadi panas tersebut disebabkan oleh baterainya.

2. Faktor Aplikasi

Saat membahas penyebab HP cepat panas dan cara mengatasinya, pasti tidak akan luput dengan penyebab satu ini. Penyebab dimana HP cepat panas karena adanya faktor penggunaan aplikasi itu sendiri, entah aplikasi chatting, game, maupun lainnya.

Terkadang, karena suatu aplikasi yang terpasang lama tidak di update akan membuat sistem pada aplikasi tersebut menjadi bug. Hal tersebut tentunya membuat aplikasinya berjalan terus menerus di bagian latar belakang dan tentunya membuat HP panas.

Tidak hanya itu, yang membuat HP cepat panas juga dikarenakan penggunaan aplikasi yang trelalu banyak. Biasanya, setelah menggunakan suatu aplikasi, tidak segera menutupnya. Nah, hal tersebut tentunya akan membuat kinerja ponsel melemah dan cepat panas.

3. Faktor Lingkungan

Saat berada diluar ruangan, tiba-tiba HP panas padahal baru selesai di charge? Penyebab lain yang membuat HP menjadi cepat panas adalah faktor lingkungannya. lingkungan yang tidak stabil tentunya membuat HP menjadi panas, meskipun baru digunakan.

Terlebih ketika menggunakan HP saat berada di bawah cuaca yang panas, pastinya HP juga akan ikut panas. Biasanya, hal ini dilakukan oleh  para pekerja atau pelajar yang mendapatkan tugas diluar ruangan dan harus mengoperasikan HP.

Mengapa bisa demikian? Perlu diketahui, bahwa suhu lingkungan termasuk panas memberi pengaruh yang kuat dalam permasalahan kinerja ponsel. HP yang terkontaminasi langsung dengan terik matahari akan membuatnya panas. Oleh karenanya perlu lebih diperhatikan lingkungan penggunaannya.

Cara Mengatasi HP yang Cepat Panas

Setelah mengetahui penyebab mengapa HP cepat panas, perlulah tahu bagaimana cara mengatasinya. Cara yang harus dilakukan agar HP tidak terus menerus menjadi panas. Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan, diantaranya:

  • Gunakanlah charger yang original untuk menambah daya pada baterai. Karena ketika charger yang digunakan tidak ori, akan membahayakan pada ponsel tersebut.
  • Matikanlah bluetooth dan GPS pada perangkat. Ketika dua menu tersebut aktif terus menerus, maka akan membuat HP panas, jadi harus dimatikan saat tidak digunakan.
  • Mengistirahatkan HP ketika sudah digunakan dalam waktu lama juga akan membuat HP perlahan-lahan dingin kembali.
  • Perlu juga untuk menghapus file sampah, entah sampah yang disebabkan oleh aplikasi ataupun sistem dari HP itu sendiri.
  • Jangan menggunakan HP di bawah terik matahari secara langsung. Jika terpaksa menggunakannya, jangan lama-lama.
  • Mematikan data seluler atau WiFi saat HP sedang tidak digunakan.
  • Layar yang terlalu cerah akan membuat HP cepat panas, jadi perlulah untuk mengurangi tingkat kecerahannya.

Demikianlah pembahasan mengenai penyebab HP cepat panas dan cara mengatasinya yang pastinya akan membuat HP tidak lagi panas. Dengan mengatur permasalahan pada HP tersebut, tentunya tidak akan lagi mengganggu aktivitas selama proses pengoperasian HP.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button