Cara Menghubungkan OVO ke Grab yang Mudah dan Praktis
Dompet digital menjadi salah satu metode pembayaran paling digemari saat ini. Berikut cara menghubungkan OVO ke Grab sebagai metode pembayaran untuk aplikasi transportasi yang sering digunakan masyarakat saat ini.
Hal-hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Menyambungkan OVO ke Grab
OVO juga dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan dan layanan termasuk berbelanja di dalam aplikasi Grab. Sebelum menyambungkan OVO ke Grab perhatikan hal-hal berikut ini:
- Pengguna harus memastikan sudah menginstal aplikasi Grab dan OVO terlebih dahulu.
- Lakukan pendaftaran akun Grab dan OVO dengan nomor yang sama, hal ini sangat perlu dilakukan agar proses menghubungkan OVO ke Grab dapat berjalan lancar tanpa hambatan.
Grab adalah aplikasi transportasi yang memberikan kemudahan pengguna untuk mencari moda transportasi baik motor maupun mobil yang murah dan cepat dalam satu aplikasi. Grab memiliki beragam layanan dan fasilitas yang dapat digunakan pengguna dalam kehidupan sehari-hari.
OVO memiliki fitur bernama OVO wallet yaitu dompet elektronik untuk menyimpan uang yang dapat digunakan penggunanya sebagai metode pembayaran utama di aplikasi Grab. OVO wallet memiliki kemudahan dalam metode isi ulang saldo baik secara tunai maupun non-tunai.
Menyambungkan Aplikasi OVO ke Grab
Setelah memastikan dua hal tersebut pengguna dapat menghubungkan aplikasi OVO ke Grab untuk menikmati kemudahan metode pembayaran OVO di aplikasi Grab, berikut cara menghubungkan OVO ke Grab:
- Buka aplikasi Grab.
- Klik menu OVO.
- Pilih “Aktivasi OVO Cash”.
- Klik “Aktifkan Sekarang”.
- Aplikasi Grab akan mengirim pesan berupa SMS atau WhatsApp ke nomor yang didaftarkan.
- Tunggu pesan yang berisi kode OTP.
- Saat kode OTP sudah diterima, masukan kode OTP tersebut.
- Kemudian akan diminta memasukkan “Security Code”.
- Jika akun OVO baru saja dibuat, maka akan diminta untuk membuat “Security Code”.
- Tunggu beberapa saat hingga muncul tampilan saldo OVO dalam aplikasi Grab.
- OVO sudah dapat digunakan sebagai metode pembayaran dalam aplikasi Grab.
Setelah OVO siap digunakan pada aplikasi Grab, lakukan pengecekkan saldo. Jika saldo OVO masih kosong pengguna dapat segera mengisi ulang saldo OVO.
Metode yang dapat digunakan yaitu dengan metode tunai maupun non-tunai agar dapat segera menggunakan OVO sebagai metode pembayaran pada aplikasi Grab.
Keuntungan Menghubungkan OVO ke Grab
Setelah menghubungkan OVO ke Grab, pengguna akan mendapatkan banyak kemudahan. Pengguna bisa langsung menggunakan layanan dan bertransaksi apa saja lewat aplikasi Grab dengan metode pembayaran OVO, simak beragam kemudahannya berikut ini:
- Cek saldo dan riwayat transaksi OVO melalui aplikasi Grab.
- Melakukan pembayaran dengan OVO di merchant yang terdaftar dengan aplikasi Grab.
- Membeli pulsa dengan metode pembayaran saldo OVO.
- Melakukan pembayaran tagihan rutin dengan metode pembayaran saldo OVO.
- Melakukan pembayaran semua layanan yang tersedia pada aplikasi Grab, diantaranya GrabBike, GrabCar, GrabFood, GrabMart.
- Pengguna mendapatkan pengalaman naik grab tanpa ribet dengan cashless menggunakan OVO pada setiap transaksi dengan aplikasi Grab yang terhubung ke OVO.
Cara menghubungkan OVO ke Grab ternyata mudah, bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun serta bisa dilakukan lewat ponsel. Sehingga sangat praktis bagi semua pengguna OVO maupun Grab.