Aplikasi

Cara Mengganti Foto Profil Instagram dan Mengatasi Foto Profil Tidak Bisa Diganti

Siapa yang belum tahu gimana ganti foto profil Instagram? Cara mengganti foto profil instagram tidak sulit loh jika sudah mengetahui bagaimana caranya.

Mungkin untuk pengguna yang baru saja melakukan registrasi instagram masih agak awam dan belum mengetahui bagaimana cara menggantinya. Instagram merupakan salah satu sosial media yang bisa membagikan beberapa foto kepada semua pengikut dan akun publik yang diberikan akses.

Nah foto profil ini sangat penting untuk menjadi identitas dari pemilik akun. Apalagi sudah banyak yang memikirkan bagaimana agar foto profil terlihat keren. Ada beberapa langkah untuk mengganti profil instagram, bahkan bisa mengganti foto profil melalui beberapa perangkat. Coba simak berikut ini.

Cara Mengganti Foto Profil Instagram

Untuk mengganti profil, pengguna dapat melakukannya melalui beberapa perangkat seperti android, iphone, dan komputer atau laptop.

Instagram ini bisa diakses melalui aplikasi yang bisa di download melalui appstore atau diakses melalui website resminya dengan browser.

1. Melalui Smartphone (Android atau Iphone)

Mengganti profil instagram melalui smartphone baik android maupun iphone tidak begitu sulit untuk diaplikasikan. Bahkan caranya pun terlampau mudah dan simpel.

Pertama, bukalah aplikasi instagram pada smartphone masing-masing. Selanjutnya masuk ke dalam akun instagram yang sudah dibuat. Jika belum terdaftar dan belum memiliki akun, silahkan klik registrasi untuk membuat akun baru.

Setelah sudah mendaftarkan akun atau masuk ke dalam akun instagram masing-masing, lanjut ke halaman profil instagram yang terdapat pada kanan bawah layar.

Klik button edit profil lalu pencet “edit picture or avatar” atau “edit foto atau avatar”. Selanjutnya klik pilih foto profil baru atau bisa juga dengan menggunakan pilihan impor foto dari Facebook.

Jika memilih menggunakan menu pilih foto profil baru, langsung saja pilih foto dari galeri yang ingin digunakan sebagai foto profil yang baru.

Klik selanjutnya dan pilih filter yang akan digunakan untuk mempercantik profil, namun opsional bisa skip saja jika tidak ingin menggunakan filter.

Pilih selanjutnya lalu secara otomatis foto profil akan terganti dengan foto yang dipilih sebelumnya.

2. Melalui Komputer

Cara selanjutnya untuk mengganti profil juga bisa dipraktekkan melalui perangkat komputer ataupun laptop. Sebetulnya caranya hampir sama, hanya saja perangkat yang digunakan berbeda.

Seperti pada umumnya, untuk mengganti profil langkah pertama yaitu masuk ke alamat resmi Instagram melalui browser yang ada di komputer atau laptop.

Masuk ke akun Instagram setelah masuk ke halaman instagram tersebut dengan memasukkan username dan password. Setelah berhasil masuk ke akun Instagram masing-masing, klik menu profil pada kanan bawah layar browser.

Setelah masuk ke halaman profil klik edit profil di antara kedua button yang terdapat pada heading profil tersebut. Klik Change profile photo atau ganti foto profil.

Nah, akan muncul pop up dengan pilihan mengunggah foto/upload foto , hapus foto saat ini/remove current photo dan membatalkan/cancel. Pilih mengunggah foto/upload foto lalu klik foto yang ingin dijadikan foto profil yang sudah ada di perangkat tersebut.

Foto akan secara otomatis terganti setelah klik open atau double click foto yang dipilih tadi. Jika masih belum muncul, coba reload halaman web tersebut.

Bagaimana Jika Profil Instagram Tidak Bisa Diganti?

Ada beberapa alasan foto profil Instagram tidak bisa terganti. Masalah seperti ini mungkin bisa sering dialami oleh beberapa pengguna, namun tidak jarang juga pengguna yang langsung berhasil mengganti foto profil mereka.

Alasan pertama yang mungkin menjadi kendala adalah koneksi internet bermasalah. Coba periksa koneksi dengan aplikasi lain, apakah masih lancar atau tidak.

Namun jika internet tidak bermasalah dan masih lancar, cobalah untuk mengupdate aplikasi Instagram di appstore. Karena terkadang aplikasi yang masih belum diperbaharui bisa menjadi salah satu penyebab errornya aplikasi tersebut.

Alasan selanjutnya adalah memori smartphone atau ponsel penuh. Cobalah untuk menghapus cache Instagram dan membersihkan RAM ponsel agar memori sedikit tersisa. Sehingga profil foto instagram bisa segera diganti.

Nah, itulah cara mengganti foto profil instagram dan beberapa kendala yang mungkin bisa menjadi penyebab foto profil Instagram tidak bisa terganti. Semoga bermanfaat.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button