5 Cara Mengatasi Memori Tidak Terbaca Agar Bisa Digunakan Kembali
Jika kartu memori (memory card) pada ponsel Anda tidak terbaca, ini dapat menghalangi Anda untuk mengakses data yang tersimpan di dalam SD card tersebut. Sebenarnya cara mengatasi memori tidak terbaca ini bisa dilakukan dengan mudah.
Meskipun kondisi ini bisa sangat menjengkelkan, Anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara untuk memperbaiki kartu memori yang tidak terbaca di ponsel.
Penyebab umum kartu memori tidak terbaca adalah adanya debu yang menghalangi koneksi. Namun, masalah ini juga bisa disebabkan oleh ketidakmampuan ponsel untuk membaca kartu microSD yang digunakan.
Untuk itu, dalam uraian kali ini akan diberikan sebuah penjelasan terkait dengan bagaimana cara mengatasi sebuah kartu memoi yang tidak bisa tebaca. Simak uraian berikut:
1. Bersihkan Kartu Memori
Kartu memori yang tidak terbaca bisa disebabkan oleh kotoran, seperti debu yang menempel atau goresan pada permukaannya. Jika mengalami hal ini, coba lepaskan kartu memori dan periksa bagian tembaga di kartu SD tersebut.
Gunakan kain lembut untuk membersihkannya, sehingga goresan tidak semakin parah. Hindari menggunakan cairan pembersih karena dapat merusak kartu memori. Cukup gunakan kain lembut untuk membersihkan area tersebut.
2. Perbaiki di Komputer
cara mengatasi memori tidak terbaca yang selanjutnya yakni memperbaikinya di komputer. Berikut adalah langkah-langkah untuk memperbaiki kartu memori yang tidak terbaca di HP dengan menggunakan komputer:
- Masukkan kartu memori ke dalam pembaca kartu (card reader) yang terhubung ke komputer.
- Buka Windows Explorer di komputer.
- Pilih File Explorer dan temukan drive kartu memori.
- Klik kanan pada drive kartu memori, kemudian pilih Properties.
- Di jendela yang muncul, pilih tab Tools dan klik Check Now.
- Centang opsi Fix system errors dan Scan for and attempt recovery of bad sectors.
- Klik Start dan tunggu hingga proses pemindaian dan perbaikan selesai.
3. Coba Pasang di Perangkat Lain
Masalah kartu memori yang tidak terbaca sering kali disebabkan oleh ketidakcocokan jenis SD card dengan perangkat yang digunakan. Salah satu penyebab umum adalah kapasitas kartu memori yang terlalu besar, sehingga tidak dapat terdeteksi oleh sistem ponsel.
Untuk mengatasi hal ini, pengguna bisa mencoba memasang kartu memori ke perangkat lain atau menggunakan card reader. Selain itu, penting untuk mencari informasi mengenai jenis SD card yang kompatibel dengan ponsel Anda.
4. Format di Hp
Jika langkah-langkah sebelumnya belum berhasil, kemungkinan kartu memori perlu diformat ulang. Proses format dapat dilakukan langsung melalui ponsel.
Menurut informasi dari situs resmi Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Universitas Andalas, berikut adalah langkah-langkah untuk memformat kartu memori melalui ponsel:
- Buka menu Settings pada ponsel.
- Pilih Storage.
- Klik opsi Erase SD card.
- Tunggu hingga proses format selesai
5. Format di Komputer
Selain melalui ponsel, pengguna juga dapat memformat ulang kartu memori menggunakan komputer. Berikut langkah-langkahnya:
- Masukkan kartu memori ke dalam card reader yang terhubung dengan komputer.
- Buka Windows Explorer di komputer.
- Buat folder baru untuk menyalin semua data yang ada di kartu memori yang ingin diformat.
- Salin data dari kartu memori ke folder yang telah dibuat.
- Klik kanan pada drive kartu memori, kemudian pilih opsi Format.
- Tekan tombol Start dan tunggu hingga proses format selesai.
Itulah uraian terkait dengan beberapa cara mengatasi memori tidak terbaca yang bisa dilakukan. Namun jika ingin melakukan format memori tersebut, pastikan sudah dilakukan pencadangan terlebih dulu.