Teknologi

3 Cara Melihat File Sampah di Hp Vivo dengan Bantuan Aplikasi

Pada perangkat HP Vivo, ketika data dihapus, tidak semuanya dihapus secara permanen. Sebagian kecil file yang masih ada akan terpindah ke dalam folder sampah. Untuk pengguna baru, penting untuk mengetahui bagaimana cara melihat file sampah di hp vivo dan bagaimana cara menghapusnya.

File sampah di HP Vivo tidak hanya berasal dari sisa file yang belum dihapus sepenuhnya, tetapi juga dari cache aplikasi dan game yang tersimpan. Berikut beberapa metode cepat untuk menemukan file sampah di perangkat HP Vivo:

1. Menggunakan Aplikasi CCleaner

Untuk menemukan file sampah di HP Vivo, pengguna dapat memanfaatkan aplikasi CCleaner. Aplikasi ini dirancang khusus untuk membersihkan file-file yang tidak terpakai di perangkat.

Berikut adalah langkah-langkah menggunakan aplikasi CCleaner untuk menemukan dan menghapus file sampah di HP Vivo:

  • Pastikan terlebih dahulu bahwa aplikasi CCleaner telah terinstal di perangkat HP Vivo yang digunakan. Jika belum terinstal, user dapat mengunduhnya melalui Play Store.
  • Setelah memastikan aplikasi terinstal, buka aplikasi CCleaner di perangkat Vivo tersebut.
  • Setelah aplikasi terbuka, lanjutkan dengan mengeklik opsi “Memulai” untuk melanjutkan proses.
  • Selanjutnya, user akan diminta untuk melanjutkan dengan periklanan untuk menggunakan aplikasi secara gratis.
  • Setelah itu, klik Mulai Sekarang untuk memulai proses pemindaian (scanning).
  • Untuk memungkinkan aplikasi membaca file sampah, user perlu memberikan izin akses ke data dari perangkat Vivo yang dimiliki.
  • Setelah izin diberikan, klik Pembersihan Kilat untuk memulai proses pembersihan, di mana user akan dapat melihat berkas sampah yang ada di perangkat HP Vivo tersebut.

2. Menggunakan Aplikasi iManager

Alternatif cara melihat file sampah di hp Vivo yang selanjutnya adalah melalui penggunaan aplikasi iManager. Umumnya, perangkat lunak ini telah terpasang secara default di HP Vivo.

Selain memungkinkan akses ke file sampah, iManager juga dapat mendeteksi masalah keamanan pada ponsel. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti:

  • Langkah pertama adalah membuka aplikasi iManager yang sudah terdapat di perangkat HP Vivo yang dimiliki atau digunakan.
  • Setelah aplikasi terbuka, pengguna akan disuguhkan dengan empat pilihan menu, yaitu Pembersihan Ruang, Pendeteksi Keamanan, Pengelolaan Lalu Lintas Data, dan Pengelolaan Aplikasi.
  • Untuk menemukan file sampah, pilih opsi Pembersihan Ruang.
  • Selanjutnya, klik opsi Melihat Detail.
  • Untuk melihat daftar file sampah yang masih tersisa di perangkat HP VIvo tersebut, pilih opsi Sampah.
  • Dengan demikian, pengguna akan dapat melihat daftar file sampah yang masih ada di HP Vivo tersebut, dan juga memiliki opsi untuk membersihkannya secara langsung.

3. Memakai Aplikasi Files By Google

Cara selanjutnya untuk menemukan file sampah di HP Vivo adalah dengan menggunakan aplikasi Files By Google. Selain dapat digunakan untuk melihat dan menghapus file sampah, aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur untuk mengoptimalkan kinerja ponsel Anda. Berikut adalah langkah-langkah untuk melihat file sampah menggunakan Files By Google:

  • Jika belum memiliki aplikasi Files By Google di HP Vivo, unduh terlebih dahulu melalui Play Store.
  • Setelah berhasil diunduh dan terinstal, user dapat langsung menggunakan aplikasi tersebut.
  • Buka aplikasi dan ;langsung akan dihadapkan pada halaman utama.
  • Setelah halaman aplikasi terbuka, pergi ke sudut kiri atas dan klik pada opsi Menu.
  • Kemudian, pilih opsi Sampah dari menu yang muncul.
  • Akan terlihat daftar file sampah secara langsung. Namun, jika tidak ada yang terlihat, itu berarti tidak ada file sampah yang ditemukan dalam kondisi HP Vivo tersebut.
  • Selain untuk melihat file sampah, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk menghapus semua file sampah sekaligus atau hanya beberapa file saja, sesuai kebutuhan.

Nah itulah penjelasan serta uraian tentang cara melihat file sampah di hp Vivo. Jadi file sampah ini memang harus menjadi perhatian dan disarankan pula untuk melakukan pembersihan secara berkala. Bukan hanya di hp Vivo saja, namun juga di merk hp yang lain.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button