Teknologi

5 Cara Mengatasi Download Tertunda di Play Store Agar Kembali Normal

Bagi pemilik ponsel Android yang ingin mengunduh berbagai aplikasi, mereka dapat mengunjungi Google Play Store. Namun, selama proses pengunduhan, sering kali pengguna menghadapi kendala, salah satunya adalah munculnya pesan Download Tertunda. Sebenarnya cara mengatasi download tertunda di play store ini bisa dilakukan dengan beberapa metode.

Masalah ini umumnya disebabkan oleh beberapa faktor, seperti terlalu banyak aplikasi atau pembaruan yang diunduh secara bersamaan. Selain itu, masalah ini juga bisa muncul akibat koneksi internet yang tidak stabil atau ruang penyimpanan yang terbatas.

Untuk lebih jelasnya, dalam uraian kali ini akan diberikan sebuah penjelasan terkait dengan bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi download tertunda yang ada di play store. Simak uraian berikut:

1. Cek Koneksi Internet

Kecepatan internet yang Anda gunakan dapat mempengaruhi proses pengunduhan dan pengunggahan pada ponsel. Jika koneksi internet Anda lemah atau tidak stabil, Google Play Store mungkin akan menghentikan proses unduhan hingga koneksi membaik.

Pastikan koneksi internet di ponsel Anda cukup kuat, baik dengan menggunakan jaringan seluler atau terhubung ke Wi-Fi agar mendapatkan kualitas internet yang lebih baik.

2. Periksa Preferensi Pengunduhan

Keterlambatan pengunduhan aplikasi di Play Store bisa disebabkan oleh pengaturan preferensi unduhan yang belum sesuai. Seringkali, pengaturan tersebut secara tidak sengaja membatasi unduhan hanya saat terhubung dengan WiFi, padahal kamu sedang menggunakan paket data. Untuk mengatasi masalah ini, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka menu dengan mengetuk foto profilmu.
  • Pilih Settings.
  • Akses Network preferences dan pilih App download preferences.
  • Pilih opsi Over any network.
  • Ketuk Done.
  • Sekarang, coba unduh aplikasi yang diinginkan lagi.

3. Periksa Storage Hp

Masalah penyimpanan penuh sering menjadi keluhan pengguna Android, karena hal ini dapat menyebabkan pengunduhan aplikasi melalui Play Store tertunda. Untuk mengatasi masalah download yang terhambat, salah satu solusi adalah dengan menghapus aplikasi atau file yang tidak diperlukan.

Aplikasi bisa dihapus melalui pengaturan, layar utama, atau langsung dari aplikasi Play Store. Sedangkan untuk file yang tidak terpakai, penghapusan dapat dilakukan pada folder penyimpanan. Selain itu, menghapus foto dan video yang tidak diperlukan juga dapat membantu mengurangi beban pada penyimpanan perangkat.

4. Hapus Cache dan Data Play Store

Selain aplikasi atau file, cache dan data di Play Store yang menumpuk juga bisa menjadi faktor penyebab terhambatnya proses pengunduhan aplikasi. Untuk mengatasi masalah download yang tertunda, cara terbaik adalah dengan menghapus cache dan data tersebut. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat dilakukan:

  • Buka pengaturan di ponsel Anda.
  • Pilih menu aplikasi.
  • Temukan dan pilih aplikasi Play Store.
  • Ketuk opsi Storage & Memory.
  • Pilih Clear data dan Clear cache.
  • Setelah itu, buka kembali Play Store dan coba unduh aplikasi yang sempat tertunda.

5. Restart Hp

Masalah dalam pengunduhan aplikasi bisa disebabkan oleh kesalahan pada sistem perangkatmu. Salah satu cara yang paling mudah untuk mengatasinya adalah dengan me-restart atau memulai ulang HP.

Langkah-langkahnya bervariasi tergantung pada jenis HP yang digunakan, tetapi secara umum, kamu cukup menekan tombol volume dan power secara bersamaan. Setelah itu, opsi Restart akan muncul, dan kamu bisa mengkliknya untuk memulai ulang perangkat.

Itulah beberapa cara mengatasi download tertunda di play store yang bisa dilakukan. Tentunya dengan menerapkan salah satu cara yang telah disebutkan ini, maka proses pengunduhan aplikasi akan dapat berjalan dengan lancar.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button