Whatsapp

Cara Ganti Nomor Whatsapp Tanpa Menghilangkan Kontak dan Chat Untuk iPhone dan Android

WhatsApp telah menjadi aplikasi yang tak terpisahkan bagi setiap pengguna perangkat digital. Saat seseorang mengganti nomor, seringkali timbul kekhawatiran tentang hilangnya kontak dan percakapan dari nomor lama. Namun ternyata ada beberapa cara ganti nomor whatsapp tanpa menghilangkan kontak dan chat yang bisa dilakukan.

Seperti yang telah diketahui bahwa, mengganti nomor WhatsApp biasanya akan menghapus semua riwayat pada nomor sebelumnya. Namun, WhatsApp sebenarnya menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengganti nomor tanpa kehilangan riwayat chat dan kontak.

Dalam penjelasan ini akan diberikan sebuah uraian terkait dengan apa saja syarat yang harus dipenuhi agar bisa mengganti nomor whatsapp namun tanpa menghilangkan kontak dan chat yang ada. Selain itu, akan diberikan penjelasan terkait dengan bagaimana cara yang bisa dilakukannya. Simak uraian berikut:

Syarat Agar Penggantian Nomor Whatsapp Tidak Menghilangkan Kontak dan Chat

Sebelum mengganti nomor WhatsApp, ada beberapa hal penting yang perlu pengguna perhatikan. Berdasarkan informasi dari situs resmi WhatsApp, berikut adalah syarat-syaratnya:

  • Pastikan nomor baru yang pengguna pilih dapat menerima SMS atau panggilan dan memiliki koneksi seluler aktif.
  • Selain itu, pastikan nomor lama pengguna saat ini sudah terdaftar di WhatsApp.
  • pengguna dapat mengecek nomor telepon yang terdaftar dengan membuka WhatsApp, kemudian masuk ke Opsi lainnya > Setelan > ketuk foto profil.
  • Gunakan nomor telepon yang sesuai dengan ketentuan WhatsApp.
  • Beberapa jenis nomor yang tidak dapat digunakan meliputi: nomor VoIP, nomor telepon kabel (catatan: nomor telepon kabel hanya bisa digunakan untuk WhatsApp Business), nomor bebas pulsa, nomor premium berbayar, nomor akses universal (UAN), dan nomor pribadi.

Cara Ganti Nomor Whatsapp Tanpa Menghilangkan Kontak dan Chat

Setelah memenuhi syarat yang telah ditentukan, maka hal selanjutnya yang bisa dilakukan yakni bisa mengikuti beberapa cara terkait dengan penggantian nomor. Hal ini nantinya bisa disesuaikan yakni khusus untuk android dan iPhone.

Lantas bagaimana cara yang bisa dilakukan tersebut? Untuk itu, simak uraian berikut ini:

1. Untuk Android

Cara pertama yang bisa dilakukan yakni khusus untuk pengguna android. Hal ini sebenarnya cukup mudah untuk dilakukan. Pengguna hanya perlu mengikuti beberapa langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi WhatsApp.
  • Akses menu pengaturan dengan menekan ikon tiga titik di pojok kanan atas.
  • Pilih Akun dari menu yang muncul.
  • Pilih opsi Ganti Nomor.
  • Masukkan nomor WhatsApp lama dan nomor baru.
  • Tekan Lanjut atau Next. Kamu juga bisa memilih Beri tahu kontak untuk memberitahukan semua kontak dan chat tentang perubahan nomor.
  • Ketuk Selesai.
  • Terakhir, masukkan kode verifikasi enam digit yang dikirimkan ke nomor baru untuk menyelesaikan proses.

2. Untuk iPhone

Pengguna iPhone juga dapat mengganti nomor WhatsApp tanpa kehilangan kontak atau riwayat chat. Proses ini mirip dengan yang dilakukan di perangkat Android, tetapi berikut adalah langkah-langkah rinci untuk platform iOS:

  • Buka Aplikasi WhatsApp.
  • Masuk ke menu Pengaturan dengan mengetuk ikon di pojok kanan bawah.
  • Pilih opsi Akun.
  • Tekan Ganti Nomor.
  • Masukkan nomor WhatsApp lama dan yang baru.
  • Klik Lanjut. Kamu dapat mengaktifkan opsi Beri tahu kontak jika ingin memberi tahu semua kontak tentang perubahan nomor. Jika tidak ingin menggunakan fitur ini, pilih Selesai.
  • Tekan Selesai.
  • Terakhir, masukkan kode verifikasi enam digit yang dikirimkan ke nomor baru.

Itulah uraian terkait dengan beberapa cara ganti nomor whatsapp tanpa menghilangkan kontak dan chat. Selain itu, dalam hal ini juga telah diberikan syarat yang harus dilakukan jika ingin berhasil.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button