4 Situs Tes Mata Minus Online Sederhana yang Mudah Diakses
Terkadang, mata perlu diperiksa dengan beragam tes untuk mengetahui kondisi mata saat ini. Dengan empat situs tes mata minus online sederhana yang mudah diakses, pemeriksaan dapat dilakukan dengan gawai atau komputer.
Ada empat situs untuk memeriksa mata secara daring alias online dengan beragam fungsi dan fitur. Tak hanya mata minus, situs ini dapat memeriksa kondisi mata yang lain, berikut penjelasan situsnya.
1. ZEISS Online Vision Screening
Zeiss, sebuah perusahaan lensa dan alat elektronik untuk mata, memiliki situs tes mata daring dengan lima jenis tes. Alamat situs tes ini adalah https://visionscreening.zeiss.com/en-INT dengan nama ZEISS Online Vision Screening.
Di dalam situsnya, terdapat pilihan untuk langsung tes atau pilih jenis tes spesifik sesuai kebutuhan. Ada tes ketajaman mata, tes kontras dan buta warna, serta tes astigmatisme atau mata kabur.
Masing-masing tes mata pada umumnya melibatkan satu mata ditutup dan menjauhkan layar sampai jaraknya selengan pasien tes. Untuk melaksanakan tes, pasien cukup ikuti petunjuk pada layar, tutup satu mata, dan jauhkan layar dari kepala.
2. Australian Online Eye Test
Australian Online Eye Test oleh perusahaan personalEYES dari Australia memiliki spesialisasi operasi LASIK dan rabun. Tes mata ini dapat dilakukan dengan mengunjungi https://www.personaleyes.com.au/vision/online-eye-test dan memilih baik itu tes rabun maupun kuis operasi LASIK.
Situs ini juga memiliki kalkulator harga operasi LASIK atau laser mata dan panduan operasi LASIK untuk orang Australia. Panduan dapat diunduh dengan memasukkan nama, email, dan alamat pribadi.
Tes rabun situs ini dilakukan dengan menutup satu mata, menjauh dari layar, dan mengetik huruf yang muncul pada layar. Sementara itu, kuis operasi LASIK melibatkan kuesioner untuk pasien operasi.
3. Rodenstock
Tes mata Rodenstock ini dapat ditemukan di https://www.rodenstock.com/com/en/online-eye-test.html. Sebagai perusahaan kacamata, Rodenstock memiliki tiga jenis tes dan satu tips mengenai penggunaan monitor untuk mata.
Tes mata dalam situs Rodenstock terdiri dari tes kontras mata, tes rabun warna, dan tes jarak pandang. Tak hanya itu, situs ini juga dapat membantu pengguna komputer untuk mengatur layarnya demi kenyamanan mata pengguna.
Semua tes dan tips pada situs memiliki petunjuk tertulis yang dapat diikuti pengguna komputer ataupun gawai. Sebagai contoh, situs ini menyarankan pengguna mata untuk beristirahat sejenak setelah menatap layar agar mata kembali nyaman.
4. Kuku Kube
Kuku Kube adalah sebuah permainan daring yang bisa berfungsi sebagai tes mata minus online. Lebih tepatnya, permainan ini menguji kontras mata atau kemampuan mata dalam membedakan warna yang berbeda.
Alamat situs permainan ini adalah https://kuku-kube.com/ dan pemain hanya perlu menekan tombol start pada situs. Dalam permainan ini, pemain mencari dan menekan kotak yang warnanya sedikit berbeda dari kotak kebanyakan.
Seiring dengan jalannya permainan, kotak akan semakin berwarna cerah dan jumlahnya ikut bertambah. Permainan ini juga dibatasi waktu dan pemain bisa lanjut ke kotak berikutnya setelah menemukan kotak dengan warna berbeda.
Dengan empat situs tes mata minus online sederhana yang mudah diakses ini, orang-orang dapat memeriksakan mata secara gratis. Situs-situs ini bukan hanya memeriksa mata minus namun juga memiliki beragam fitur lain.
Demikian informasi mengenai empat situs tes mata minus online yang mudah diakses dengan gawai dan komputer. Semoga artikel ini mempermudah periksa mata sebagai usaha menjaga kesehatan pribadi di rumah.